GRADUASI PKH


Beliau adalah Ibu Desi Muriyanti dan sudah bergabung dengan PKH sejak tahun 2015. Beliau beralamat di Bendan Kergon gang 11 RT 6/RW 17 Beliau mempunyai 1 anak yang masih TK. Dulu saat Ibu Desi mendapatkan bantuan PKH, ia sebagai IRT. Sementara suaminya, Pak Agus, bekerja sebagai buruh bangunan dimana keduanya tinggal menumpang bersama orangtua dan kakak-adiknya di rumah induk. Setelah mendapatkan PKH, Ibu Desi mulai berjualan nasi. Saat itu beliau merasa bahwa hidup semakin sulit dan kebutuhan semakin banyak, ditambah penghasilan sang suami sebagai buruh bangunan yang tidak selalu menentu, Ibu Desi pun kemudian mencoba berjualan online dengan berbekal HP androidnya. Kebetulan ada teman SMP-nya yang membantu untuk menjadi supplier berjualan baju tanpa modal uang. Sembari berjualan nasi, Ibu Desi pun mulai menjalankan usah jualan online baju tersebut. Ibu Desi juga mendapatkan program tambahan dari Dinsosp2kb, melalui Bidang Rehablinjamsos yang bekerjasama dengan BLK, yaitu untuk pelatihan memasak. Beliau pun mengikuti pelatihan memasak tersebut dan mendapatkan bantuan seperangkat alat dapur untuk dijadikannya modal dalam membuat roti. Penghasilan dalam usaha berjualan nasi, membut roti dan berjualan baju online pun kemudian disisihkan untuk merintis usaha dalam membuat sarung batik yang sudah digelutinya selama delapan bulan ini.

Awal tahun 2020, Ibu Desi sudah sangat siap untuk mengundurkan diri dari kepesertaan PKH. Berkat FDS dengan modul ekonomi mengelola keuangan dan bagaimana merintis usaha yang dimiliki pun sudah bisa diaplikasikan melalui kehidupan sehari-harinya. Bantuan-bantuan lain seperti pelatihan memasak dan alatnya juga sangat membantu beliau untuk menambah serta memajukan usahanya. Buah dari keuletan Ibu Desi, beliau dapat meraih omset 80 ribu/hari jika usahanya sedang sepi, artinya setiap hari Ibu Desi dapat menghasilkan uang dari usahanya. Pemasaran usaha jualan beliau pun sudah merambah dari Jawa Tengah, Jawa Timur, hingga ke Bali. Semoga cerita ini bisa menginspirasi penerima manfaat lainnya, khususnya KPM PKH agar selalu bersemangat dan ulet dalam bekerja, serta bermental kaya.